Horison Seturan Yogyakarta
About Horison Seturan Yogyakarta
Horison Seturan Yogyakarta is a lodging, located at Jalan Seturan Raya No.10 A, Sleman 55281. They can be contacted via phone at 02742800147 for more detailed information.
Why Grand Seturan Hotel & Residences ?
1. Leading the art of modern living.
2. Investasi cerdas
3. Fasilitas lengkap
4. Strategis
5. Pilihan tepat
Tags
Horison Hotel & Residences Yogyakarta
membentuk sebuah pola kehidupan baru yang modern, cerdas dan berkelanjutan.
Horison Hotel & Residences merupakan perpaduan antara unit-unit Apartemen yang difungsikan sebagai hunian dan sebagai Hotel bintang 3 di Yogyakarta.
Memiliki ketinggian 8 lantai dan berdiri di atas lahan seluas 4,769 m2 serta berada pada lokasi premium di Jalan Seturan Raya Kav. 10A Sleman-Yogyakarta.
Seturan Raya merupakan salah satu kawasan komersial yang sangat pesat pertumbuhannya karena dikelilingi oleh Universitas-universitas ternama seperti Atmajaya, UPN, STIE YKPN, UII, Sanata Dharma, STTNAS, UGM & UNY serta sangat dekat dengan fasilitas umum seperti Jogja Lifestyle City Mall, Ambarukmo Plaza, Hartono Mall, RS. JIH dan Bandara Internasional Adisutjipto.
Sejarah Babarsari dan sekitarnya
dimulai dari sebuah hutan bernama Jangkaran terletak di sebelah barat Sungai Tambakbayan dan selatan Selokan Mataram. Karena letak sungai yang lebih rendah, Jangkaran ini menjadi hutan yang tidak produktif. Baru setelah diresmikannya Bumi Perkemahan (Buper) Babarsari oleh Presiden Soeharto tahun 1972 di sebelah utara hutan Jangkaran, nama Babarsari lebih dikenal oleh khalayak.perkembangan pesat wilayah “Babarsari” dari hutan tidak produktif menjadi pusat hingar bingar di Jogja terjadi sejak berdirinya bangunan Kampus II Universitas Pembangunan Negeri “Veteran” Yogyakarta tahun 1976.
Setelah menyusul kampus-kampus lainnya hingga sekarang berjumlah 10 perguruan tinggi, berkembang juga fasilitas penunjangnya seperti pusat perbelanjaan, kos-kosan, dan kuliner.
Babarsari dan sekitarnya saat ini
Babarsari dan Tambakbayan sendiri saat ini telah menjadi permukiman multi suku dan adat seiring dengan pengaruh kampus-kampus dalam menarik minat mahasiswa Indonesia dari Sabang sampai Merauke untuk bersekolah di Yogyakarta. dalam proses berkembang menjadi pusat pendidikan dengan berbagai fasilitas pendukungnya,
Babarsari kini semakin dinamis dengan hadirnya beberapa apartemen, hotel, dan mall baru. Walaupun begitu patut kita tiru koordinasi yang tersambung antara warga dengan pihak dusun dan desa untuk membuat lahan tidak produktif hutan Jangkaran menjadi kawasan dinamis Babarsari dan sekitarnya seperti saat ini yang juga berkontribusi terhadap perekonomian warga asli.