About PT. Intimkara
PT. Intimkara is located at Jl Arnold Monunutu, Ternate 97713. They can be contacted via phone at 0921-3122129 for more detailed information.
Pt. Intimkara adalah sebuah perusahaan Jasa Konstruksi Nasional yang berkantor pusat di Provinsi Maluku Utara Kota Ternate
Tags
PT. Intimkara bergerak di bidang Perumahan Multi Hunian, Bangunan-bangunan Non Perumahan, Pengolahan Air Bersih, Jalan Raya, Jalan Lingkungan, Lapangan Terbang, Run Way, Jembatan, Pelabuhan atau Dermaga, Drainase Kota, Irigasi, Drainase, Persungaian, Rawa dan Pantai, Bendungan, Jasa Pemancangan, Rental Alat Berat dan lain-lain. Yang mempunyai suatu visi ingin menjadikan perusahaan berskala nasional yang bekualitas terhadap hasil pekerjaan dan sumber daya manusia serta peduli terhadap keselamatan kerja. Dengan motto yang selalu kami pegang teguh yakni profesional dan inovatif.
Untuk memenuhi hal tersebut maka PT. Intimkara menetapkan, memelihara serta mengembangkan sistem manajeman yang beritegrasi dalam kegiatan usahanya.
STRATEGI
PT. Intimkara dalam melakukan pengembangan usaha, berusaha melakukan integrasi ke hulu dan hilir untuk memperkuat posisinya sebagai perusahaan enjiniring terintegrasi. Integrasi ini memungkinkan perseroan menangkap berbagai peluang bisnis dan menyediakan solusi yang lengkap bagi kebutuhan pelanggan. Selain itu, PT. Intimkara juga selalu menjajaki peluang untuk berinvestasi atau melakukan kerja sama dengan mitra yang prospektif untuk meluaskan cakrawala bisnisnya. Pengembangan bisnis tersebut diikuti dengan pemasaran kepada segmen-segmen pemerintah dan swasta, terutama pada proyek-proyek pemerintah baik di pusat maupun daerah, belanja modal BUMN/BUMD, kalangan swata dengan pembiayaan yang kuat.
Kedua inisiatif tersebut diikuti dengan manajemen risiko yang kokoh dan sentralisasi keuangan untuk meningkatkan kepastian pelaksanaan proyek, efektivitas penggunaan sumber daya dan akuntabilitas profesi. Pada tataran operasional, PT. Intimkara juga membangun Management System yang merujuk pada standar 5R (Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, Rajin) yang merupakan standar yang bisa diterima di tingkat Nasional maupun Regional. Implementasi standar ini
merupakan usaha PT. Intimkara untuk mensejajarkan diri dengan perusahaan-perusahan kelas nasional lainnya dan meningkatkan kepercayaan para pemangku kepentingan terhadap keunggulan operasional Perseroan.
Ketepatan pelaksanaan proyek baik kualitas maupun kuantitas merupakan pilar kinerja PT. Intimkara. Oleh karena itu, PT. Intimkara telah mengimplementasikan Sistem Informasi Manajemen yang memungkinkan pemantauan proyek secara cepat lewat teknologi yang ada. Pada akhirnya semua strategi tersebut membutuhkan manusia yang kompeten untuk menjalankannya. PT. Intimkara selalu menempatkan sumber daya manusia sebagai aset perusahaan yang berharga bagi perusahaan. Pengembangan kompetensi melalui pelatihan dan sertifikasi telah kami lakukan dan akan selalu ada usaha peningkatan kompetensi tenaga kerja diberbagai bidang pekerjaan.
VISI DAN MISI
Visi dan Misi perusahaan yang ada kami siap untuk dioperasinalisasikan. Setiap langkah, kami akan selalu menerapkan nilai-nilai yang juga telah kami kembangkan bersama.
NILAI-NILAI KAMI adalah:
Jujur, baik kepada diri sendiri ataupun orang lain.
Adil : merupakan nilai yang mendasari langkah menuju sosialisasi bijak dalam bermitra.
Profesional : yang mengandung unsur-unsur kompetensi, kualifikasi, tanggung jawab, bekerjsama, dan etika profesi yang saling terkait serta tidak bisa dipisah-pisahkan.
Kerja Cerdas dan pandai melalui pengembangan kompetensi pribadi (ilmu pengetahuan, keterampilan dan bermoral) dan kemampuan mengembangkan jaringan dengan stakeholder.
Memiliki kepeduliaan terhadap lingkungan sekitar, dan proaktif memegang andil sesuai dengan kompetensi dan kemampuan perusahaan.
Menaati norma-norma agama, kesusilaan, kesopanan, dan hukum serta hak-hak.
Dengan nilai-nilai tersebut, kami mempunyai keyakinan bahwa kami akan mendapatkan kepuasan pelanggan yang menjadi partner kami. Besama pelanggan, kami membangun tim kerja untuk menghasilkan porduk pekerjaan yang memenuhi kebutuhan pelanggan kami. Kami mendengar, memahami, memberi masukan, dan mengerjakan pekerjaan dengan sungguh-sungguh, sehingga kami dapat memuaskan pelanggan kami. Kepuasan pelanggan sangat penting bagi kami, karena kami berhasrat untuk membangun tim yang berkelanjutan dengan pelanggan kami. Dengan motto yang selalu kami pegang teguh yakni profesional dan inovatif.
Sejalan dengan visi dan misi, PT. Intimkara terus memprioritaskan kliennya, berprestasi, berpikiran positif dan berkemampuan untuk tampil dengan kinerja komersial demi pertumbuhan yang sehat sejalan dengan keinginan stakeholders.
Oleh karena itu, PT. Intimkara memegang teguh motto “Profesional dan Inovatif” serta mengoptimalkan nilai-nilai perusahaan yang berdasarkan pada prinsip-prinsip:
Commitment : Berbuat sesuai kesepakatan dan janji
Innovation : Menerapkan system dan teknologi yang baru
Balance : Menjaga keseimbangan semua aspek
Excellence : Memberikan hasil kerja yang lebih baik
Relationship : Hubungan kemitraan yang baik untuk semua pihak
Team Work : Sinergi, kerjasama intra dan lintas unit kerja
Integrity : Keutuhan dan ketulusan yang meliputi adil, bertanggung jawab, tidak tergantung, transparan dan jujur
BIDANG USAHA
Bidang usaha yang kami jalankan meliputi:
Perumahan Multi Hunian, termasuk perawatannya
Bangunan-bangunan Non Perumahan lainnya, termasuk perawatannya
Pengolahan Air Bersih, termasuk perawatannya
Jalan Raya, Jalan Lingkungan, termasuk perawatannya
Lapangan Terbang, Run Way, termasuk perawatannya
Jembatan, termasuk perawatannya
Pelabuhan atau Dermaga, termasuk perawatannya
Drainase Kota, termasuk perawatannya
Irigasi, Drainase, termasuk perawatannya
Persungaian, Rawa dan Pantai, termasuk perawatannya
Bendungan, termasuk perawatanna
Jasa Pemancangan, termasuk pembuatan tiang pancangnya
Rental Alat Berat
Pengadaan Barang dan suplayer
Selain itu kami juga dapat melayani permintaan order Hotmix, Batu Pecah dan Ready Mix, serta Pengujian pekerjaan Jalan.
Base Camp, Work Shop, Alat Berat pada umumnya berlokasi di Provinsi Maluku Utara (Kabupaten Halmahera Utara, Kabupaten Hamahera Barat, Tidore Kepulauan (Sofifi), Kabupaten Halmahera Timur).