About Stasiun Bondowoso
Stasiun Bondowoso is a train station, located at Bondowoso. They can be contacted via phone at +62332421923, visit their website kereta-api.co.id for more detailed information.
Tags
Stasiun Bondowoso merupakan stasiun kereta api kelas I yang terletak di Kademangan, Bondowoso, Bondowoso. Stasiun yang terletak pada ketinggian +253 meter ini termasuk dalam Daerah Operasi IX Jember.Stasiun ini dulu melayani kereta api lokal tujuan Jember-Panarukan pp. Pada tahun 2004 kereta api tersebut dinonaktifkan karena prasarana yang sudah sangat tua. Stasiun ini hanya berjarak 1 km dari alun-alun kota. Tidak jauh dari sini terdapat pula Monumen Gerbong Maut yang dulu dipakai oleh tentara Belanda untuk membawa tawanan dari Bondowoso ke Surabaya sekitar tahun 1947.Stasiun ini dulu mempunyai enam jalur kereta api dengan jalur 2 sebagai sepur lurus, namun sebelum dinonaktifkan jalurnya menjadi tinggal dua saja. Saat ini stasiun ini hanya aktif sebatas melayani penjualan tiket kereta api secara online dan dijadikan bangunan cagar budaya PT Kereta Api Indonesia dan pemda setempat. Selain itu, bangunan stasiun ini juga telah dipugar dan dicat pada tahun 2013-2014 sebagai langkah awal pengaktifan kembali jalur KA Kalisat-Panarukan untuk layanan wisata dan pengangkutan barang.Direncanakan pada tahun 2017 ini akan diaktifkan kembali jalur kereta api dari menuju ke Tamanan yang berada di selatan stasiun ini dan akan dipergunakan sebagai sarana angkutan wisata loko uap Bondowoso-Tamanan pp sembari menunggu dibangunnya kembali Jalur kereta api Kalisat-Panarukan yang masih tertunda hingga saat ini.