SMP Islam Almaliyah - Sukatani
About SMP Islam Almaliyah - Sukatani
SMP Islam Almaliyah - Sukatani is a school, located at jl. protokol no 46 sukatani-bekasi, Sukatani 3, Jawa Barat, Indonesia 46471. Visit their website chat.whatsapp.com for more detailed information.
SMP Islam Almaliyah
SMP Almaliyah pertama kali didirikan pada tahun 1984 oleh Drs. H. Hasan Bisri, H. Agus Shalahudin, M.Pd dan H. Ibrahim Lam’a dengan kepala sekolah pertamanya adalah Tatang Apip Nurjama, M.Pd dibawah naungan YAYASAN ADDAMANIYAH milik keluarga besar H. Hasan Bisri.
Pada awalnya SMP Almaliyah menempati gedung PGRI milik kecamatan sukatani namun pada tahun 1986 pemerintahan orde baru mengeluarkar aturan mengenai lembaga sekolah yang harus memiliki gedung sendiri, akhirnya gedung SMP almaliyah pindah lokasi ke Tanah milik H. Daman. Ditanah milik H. Daman inilah SMP Almaliyah melangsungkan kegiatan belajar mengajar dengan kondisi yang sangat sederhana gedungnya bukan gedung permanen dan lantainya adalah tanah lempung yang jika musim kemarau kegiatan belajar mengajar kelas akan dipenuhi oleh debu dan lebih parah lagi jika dating musim hujan siswa-siswi serta guru pada waktu itu sudah pasti “blok-blokan” dalam melaksanakan Kegiatan Belajar Mengajar.
Pada tahun 1995 gedung belajar SMP almaliyah mengalami perpindahan lokasi ke lokasi sekarang yang awalnya menempati luas tanah sekitar 500m, namun seiring bekembangnya waktu SMP Al-maliyah mengalami perluasan lahan hingga mencapai 1000m seperti yang sekarang kita duduki dengan jumlah siswa lebih dari 460 siswa-siswi terbaik dari lingkungan sekitar sekolah SMP AL-Maliyah.